Ungkap Realita Sosial

Logo Banggainesia
Local Edition | | Todays News


Maksimalkan pengawasan partisipatif, Panwaslu Nubatukan ajak pemilih pemula terlibat awasi tahapan krusial pilkada 2024

dalam rangka meningkatkan partisipasi masyarakat dalam penyelenggaraan pemilihan, juga mampu mewujudkan pemilihan yang bermartabat, berkualitas dan demokratis berdasarkan asas Langsung, Umum, Bebas, Rahasia, Jujur dan Adil

IndonesiaSurya
Minggu, 10 November 2024 | 11:37:44 WIB
Foto kegiatan

Lewoleba, IndonesiaSurya.com_ Demi memaksimalkan pengawasan partisipatif pada Pilkada 2024, Panwaslu Kecamatan Nubatukan mengajak pemilih pemula untuk bisa ikut terlibat dalam mengawasi tahapan Pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur dan Bupati-Wakil Bupati tahun 2024, secara khusus pada tahapan krusial yakni masa Tenang (24-26 November) dan pemungutan dan penghitungan suara (27 November) yang sudah di ambang pintu. 

Untuk itu, Bawaslu Kabupaten Lembata melalui pengawas pemilu adhoc Panwaslu Kecamatan Nubatukan menggelar sosialisasi pengawasan partisipatif secara tatap muka bersama pemilih pemula pada Sabtu (9/11/2024) di Aula Anton Enga Tifaona Kecamatan Nubatukan. 

Pemilih Pemula yang disasar dalam giat ini terdiri atas siswa-siswi, utusan dari SMA/SMK dalam kota Lewoleba antara lain SMAN 1 NUBATUKAN, SMAN 2 NUBATUKAN, SMKN 1 NUBATUKAN, SMKS KAWULA KARYA, SMKS ILE LEWOTOLOK, SMAS PGRI SWASTHIKA, SMAS ANUGERAH KASIH, SMAK ST. YAKOBUS RASUL LEWOLEBA. Selain kalangan pemilih pemula, dalam sosialisasi ini dilibatkan juga bapak/ibu guru pendamping dan jajaran Panwaslu Kecamatan Nubatukan. 

Sedangkan pemateri diisi dari Panwaslu Kecamatan Nubatukan dan juga dari pegiat pemilu. 

Ketua Panwaslu Kecamatan Nubatukan, Vinsensius Mamu Tupen dalam sambutan pembukan dan sesi pemaparan materi, mengatakan bahwa dalam pengawasan memang diperlukan dukungan dari masyarakat, termasuk dari pemilih pemula yang merupakan salah satu elemen pendukung yang disasar. 

Sementara itu, Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Parmas dan Humas Panwaslu Kecamatan Nubatukan, Yakobus Gletam, selaku pengampuh kegiatan ini pun meyakini, Pengawasan yang optimal, tidak hanya akan meningkatkan kepercayaan publik terhadap hasil dari pemungutan dan penghitungan  suara, tetapi juga harus bisa memastikan terjaganya hak pilih suara-suara yang sudah digunakan masyarakat selaku pemilih. 

“Itu yang dijaga, jangan sampai disalahgunakan atau diselewengkan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab,’ tegasnya. 

Lebih lanjut, Yohanes Paulus Pito Koban, salah satu pegiat pemilu yang dipercayakan menjadi narasumber pada kegiatan tersebut, mengatakan bahwa pemilih pemula memiliki peran yang penting dalam Pilkada 2024. 

Sebagai generasi muda yang melek teknologi, mantan Ketua Panwaslu Kecamatan Nubatukan ini lanjut mengatakan bahwa pemilih pemula harus bisa menjadi pengawas pemilu yang bijak dan cerdas, dengan cara tidak mudah termakan hoax, SARA, ujaran kebencian dan kampanye hitam yang ditemui, terutama di media sosial dan lingkungan sekitar.

"Sebagai gen Z para mahasiswa harus bisa menguasai media sosial dengan positif, supaya bisa terwujud Pilkada yang berintegritas sehingga dapat terpilih pimpinan yang kredibel,"ungkapnya.

Hans Koban juga menegaskan pada para pemilih pemula untuk bisa menjadi relawan pengawas partisipatif di lingkungan sekitar menjelang Pilkada. "Jika menemui pelanggaran, kalian bisa melaporkan ke Bawaslu dan jajaran pengawas pemilu di tingkatan bawah. Karena Bawaslu itu bekerja berdasarkan temuan dan laporan dari masyarakat. Jadi jangan takut untuk melapor,"ungkapnya.

Sebagai pengawas/pemantau, Hans Koban berharap para generasi muda bisa menjaga keamanan, ketentraman dan stabilitas Kecamatan Nubatukan pada khususnya, Lembata pada umunya. Hans juga berpesan kepada pemilih pemula untuk ikut memilih dan tidak golput.

"Sebagai pemilih pemula, yang terpenting harus bisa menjaga stabilitas dari pada pelaksanaan Pilkada dan tidak golput,"pesannya.

Akhirnya, dengan menggandeng pemilih pemula atau pemilih pemuda dalam pengawasan partisipatif diharapkan pengawasan pemilihan kepala daerah 2024 bisa semakin lebih optimal dan tercapainya tujuan yang diidealkan bersama yakni selain dalam rangka meningkatkan partisipasi masyarakat dalam penyelenggaraan pemilihan, juga mampu mewujudkan pemilihan yang bermartabat, berkualitas dan demokratis berdasarkan asas Langsung, Umum, Bebas, Rahasia, Jujur dan Adil.  (Hans K.)


Bagikan

KOMENTAR (0)

Alamat Email anda tidak akan ditampilkan. Wajib diisi untuk kolom *

Berita Terkini

Lecehkan anak di bawah umur, 13 terdakwa diputus bersalah oleh pengadilan negeri Larantuka - NTT

Hakim akhirnya memutuskan hukuman penjara terhadap 13 terdakwa dalam kasus pelecehan seksual terhadap anak di bawah umur

| Senin, 16 Desember 2024
KUHAP tidak memberi kewenangan kepada Jaksa sebagai Penyidik

Penulis, Ahmad Buni.,S.H Advokat Peradi, tinggal di Kupang

| Sabtu, 14 Desember 2024
Julie Laiskodat kembali Bantu Mesin Ketinting dan Cool box untuk Nelayan di Flores Timur

Julie Sutrisno Laiskodat diharapkan tetap memberikan perhatian dan bantuan untuk masyarakat nelayan di Flores Timur.

| Kamis, 12 Desember 2024
Indeks Berita

Poling

Silakan memberi tanggapan anda ! Siapa calon bupati dan calon wakil bupati yang kalian anggap layak pimpin lembata 2024-2029?

TERKONEKSI BERSAMA KAMI
Copyright © 2024 Indonesia Surya
Allright Reserved
CONTACT US Lembata
Lembata, Nusa Tenggara Timur
Telp: +6281334640390
INDONESIA SURYA
Viewers Now: 21