Ungkap Realita Sosial

Logo Banggainesia
Local Edition | | Todays News


Berikut isi Deklarasi Pilkada Damai dan pesan Penjabat Bupati Lembata

Pj bupati Lembata minta semua pihak bisa menghindari gerakan yang dapat menimbulkan gesekan di lapangan. Lakukan sesuai peraturan perundang- undangan

IndonesiaSurya
Kamis, 26 September 2024 | 08:48:34 WIB
Foto kegiata

Lewoleba,Indonesiasurya com - Penyelenggara pemilihan kepala daerah kabupaten Lembata menggelar deklarasi pilkada damai guna menciptakan rasa aman kepada masyarakat pemilih di kabupaten Lembata.

Penjabat Bupati, Paskalis Ola Tapobali, mewakili pemerintah kabupaten Lembata meminta dalam proses pemilihan kepala daerah dan wakil kepala daerah yang saat ini sedang dan memasuki masa kampanye, agar tetap berpedoman pada aturan perundangan undangan yang berlaku sehingga tidak terjadi gesekan- gesekan akibat kepentingan elit politik.

“ Mewakili seluruh ribu ratu dan Leluhur lewotana, saya mengingatkan kepada kita semua agar semua kita , khususnya kepada keenam Paslon bupati dan wakil bupati, tim sukses, partai pengusung dan pendukung, penyelenggara pemilihan, ASN, dan seluruh masyarakat agar tetap kondusif. Oleh karena itu kepada partai pengusung, para calon bupati dan wakil bupati serta tim sukses, saya mengharapkan agar dalam menyukseskan pesta demokrasi ini, harus tetap berpedoman pada aturan perundang-undangan yang berlaku,

hal ini disampaikan. pj bupati Lembata saat memberi pidato dalam acara deklarasi pilkada damai di kantor KPU (23/9/2024)

Paskalis mengingatkan kepada semua elemen untuk tidak membuat gerakan yang berpotensi menimbulkan gesekan-gesekan akibat kepentingan elit politik, yang mana akhirnya akan berdampak pada masyarakat kita” 

Paskalis mengatakan hari ini merupakan hari yang sangat bermakna dan berahmat, dimana keenam paket pasangan calon bupati dan wakil bupati mau menyatakan tekadnya untuk melaksanakan kampanye damai pada Pilkada Lembata tahun 2024.

Melalui momentum yang beralamat ini lanjut Paskalis, dirinya sebagai penjabat kepala daerah menyampaikan apresiasi atas dideklarasikannya kampanye damai . Deklarasi kampanye damai merupakan satu langkah maju yang sangat elegan dari keenam paslon bupati dan wakil bupati menelusuri seluruh tahapan pilkada yang ada, dengan menyiratkan makna demokrasi sesungguhnya menembus segala perbedaan, untuk tetap menjaga harmoni sosial masyarakat Lembata dalam semangat Taan Tou (Persatuan dan kesatuan) menuju visi jangka panjang daerah yakni Lembata maju, berkelanjutan.

Pada kesempatan tersebut, penjabat bupati juga menyampaikan proficiat kepada enam pasangan calon bupati dan wakil bupati dan mengharapkan pilkada sejuk dan damai. “Mudah-mudahan apa yang kita rencanakan dan apa yang kita deklarasikan hari ini dapat dilaksanakan dengan sejuk, hingga aman dan damai, sehingga pesta demokrasi lima tahunan ini berjalan sukses di Kabupaten Lembata "

Sementara itu enam pasangan calon bupati dan wakil bupati mendeklarasikan pilkada damai yang dipandu oleh Ketua KPU Lembata, Hermanus Haron Tadon .

Adapun isi dari deklarasi damai tersebut yakni ;

“Kami, Calon Bupati dan Wakil Bupati, Partai Politik Pengusul beserta Tim Kampanye dan Para Pendukung Berjanji : 

1. Mewujudkan Pemilihan yang Langsung, Umum, Bebas, Rahasia, Jujur dan Adil. 

2. Melaksanakan Kampanye Pemilihan, yang Aman, Tertib dan Damai, Berintegritas Tanpa Hoax, Tanpa Politisasi SARA dan Tanpa Politik Uang. 

3. Melaksanakan Kampanye Pemilihan berdasarkan Peraturan Perundang-undangan yang berlaku”.


Bagikan

KOMENTAR (0)

Alamat Email anda tidak akan ditampilkan. Wajib diisi untuk kolom *

Berita Terkini

Polisi Laksanakan Pengamanan Ibadah Jumat Agung Bagi Umat Kristiani di Bulukumba

Alhamdulillah, pelaksanaan Ibadah Jumat Agung oleh saudara kita umat Kristiani berlangsung dengan tertib dan lancar, ta

| Jumat, 18 April 2025
Makna Jumat Agung, tentang Kerendahan Hati, Kasih dan Pengorbanan.

Allah yang Mahakuasa memilih untuk mengorbankan Anak-Nya, Yesus Kristus, demi penebusan dosa-dosa kita.

| Jumat, 18 April 2025
Gubernur NTT, Melkiades Laka Lena Deklarasi Koperasi Merah Putih di Lembata

Program Koperasi Desa Merah Putih merupakan langkah strategis pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dalam upaya memperk

| Jumat, 18 April 2025
Usman Daeng Unjung Kades Barammamase komitmen bangun Infrastruktur jalan dalam Desa.

Saya juga sangat berharap kepada seluruh masyarakat setempat agar sama - sama menjaga keamanan desa kita

| Jumat, 18 April 2025
LSM Garda Timur Indonesia Memperkuat Sinergitas dgn pihak Deninteldam XIII/Mdk

Pertemuan ini di sambut baik oleh pihak Deninteldam XIII/Mdk melalui Bapak Letkol Inf Hendra Syahputra, S.Kom., M.M

| Jumat, 18 April 2025
Mengetahui tentang Patung Menino Jesus - Lewolaga Larantuka NTT

Dalam pelayaran mereka membawa serta alat perang, alat nelayan, alat pertanian dan patung- patung kudus sebagai pelindun

| Jumat, 18 April 2025
Indeks Berita

Poling

Silakan memberi tanggapan anda ! Siapa calon bupati dan calon wakil bupati yang kalian anggap layak pimpin lembata 2024-2029?

TERKONEKSI BERSAMA KAMI
Copyright © 2025 Indonesia Surya
Allright Reserved
CONTACT US Lembata
Lembata, Nusa Tenggara Timur
Telp: +6281334640390
INDONESIA SURYA
Viewers Now: 6