Ungkap Realita Sosial

Logo Banggainesia
Local Edition | | Todays News


Berikan Selamat dengan Pohon, Berharap Bupati Baru Perhatikan Kelestarian Lingkungan

Bupati dan Wakil Bupati baru menjadikan program perlindungan anak sebagai program prioritas dalam kebijakan pembangunannya lima tahun kedepan.

IndonesiaSurya
Sabtu, 22 Februari 2025 | 11:18:37 WIB
Ilustrasi

INDONESIASURYA.COM - Ucapan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati terpilih, juga datang dari anak-anak yang tergabung di forum anak Kabupaten Lombok Utara. Mereka memberikan bibit pohon sebagai bentuk ucapan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati terpilih, yang dilantik serentak kamis (20/02) di Jakarta. Mereka memberikan bibit pohon sebagai bentuk dukungan sekaligus mengingatkan pemerintahan baru Lombok Utara menjaga kelestarian lingkungan. 


Pemberian bibit pohon buah ini sebagai bentuk ucapan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati baru, supaya dalam membangun Lombok  Utara lima tahun kedepan memperhatikan kelestarian lingkungan. “Di Lombok Utara sudah banyak hutan yang gundul, krisis air, penabangan pohon sembarangan serta alih fungsi lahan. Melalui kesempatan ini, kami ingin menyampaikan kepada Bapak Bupati dan Wakil Bupati yang baru dilantik, lebih fokus memperhatikan kelestarian lingkungan dalam program pembangunannya”,  ungkap Abbad Al Azhari dari Forum Anak Kabupaten Lombok Utara.


Ari berharap supaya bibit pohon buah yang dia berikan kepada Bupati dan Wakil Bupati terpilih, ditanam di kompleks kantor Bupati. “Kami berharap bibit pohon buah tersebut ditanam di kompleks kantor Bupati, supaya selalu dilihat dan dijaga serta menjadi pengingat Bapak Bupati untuk selalu memperhatikan kelestarian lingkungan selama memimpin Lombok Utara”, pintanya. .


Sementara itu, Fadilla dari forum anak Desa Sigar Penjalin berharap selain memperhatikan kelestarian lingkungan, Bupati dan Wakil Bupati baru menjadikan program perlindungan anak sebagai program prioritas dalam kebijakan pembangunannya lima tahun kedepan. 


“Semoga pemerintahan yang baru bisa membuat program yang berpihak pada kepentingan anak-anak di Lombok Utara seperti ; memperbaiki sekolah, memberikan beasiswa, mambangun tempat bermain dan ruang kreativitas anak, mengaktifkan posyandu remaja, mencegah kekerasan terhadap anak serta pendewasaan usia perkawinan”, harap siswa SMKN 1 Pemenang ini.


Bagikan

KOMENTAR (0)

Alamat Email anda tidak akan ditampilkan. Wajib diisi untuk kolom *

Berita Terkini

PLN - Pindad Sinergi Kembangkan Pembangkit Listrik Bersih Untuk Wilayah 3T

Direktur Utama PT Pindad, Sigit P. Santosa menekankan pentingnya sinergi dengan Pemerintah dan berbagai BUMN untuk mendo

| Jumat, 14 Maret 2025
BBM kembali sulit di dapat, Pemda Lembata Janji akan tuntaskan masalah ini.

Antrean panjang di berbagai Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) menjadi sorotan berbagai pihak pasalnya kejadian i

| Kamis, 13 Maret 2025
AKBP Restu Wijayanto S.I.K., Bersama Mahasiswa Tebarkan Takjil Untuk Masyarakat

aksi sosial bertajuk “Polri Presisi Ramadhan Berbagi Takjil”, dengan tema “Indahnya Berbagi di Bulan yang Suci”

| Kamis, 13 Maret 2025
Polres Lembata Lakukan pengecekan volume minyak kita di pengecer dan distributor

Sat Reskrim Polres Lembata melakukan pengukuran Volume Minyak Kita menggunakan Alat Ukur/Liter pada Kios-kios atau toko-

| Rabu, 12 Maret 2025
Bulan Ramadan, Donasi Pegawai PLN Beri Sambungan Listrik Gratis Bagi 2.597 Keluarga Prasejahtera

Sesuai dengan visi dari PLN, bahwa hadirnya listrik ini akan membawa kehidupan menjadi lebih baik dan juga meningkatkan

| Rabu, 12 Maret 2025
Indeks Berita

Poling

Silakan memberi tanggapan anda ! Siapa calon bupati dan calon wakil bupati yang kalian anggap layak pimpin lembata 2024-2029?

TERKONEKSI BERSAMA KAMI
Copyright © 2025 Indonesia Surya
Allright Reserved
CONTACT US Lembata
Lembata, Nusa Tenggara Timur
Telp: +6281334640390
INDONESIA SURYA
Viewers Now: 4