Ungkap Realita Sosial

Logo Banggainesia
Local Edition | | Todays News


Kapolsek dan Danramil Luwuk Berbagi Sembako Kepada Masyarakat

Pembagian bansos berupa beras ini dengan cara mendatangi rumah-rumah warga yang kurang mampu menjadi sasaran di Kelurahan Bungin dan Desa Tontouan Kecamatan Luwuk, Kabupaten Banggai

Apriyanto Kuamas
Jumat, 14 April 2023 | 07:46:04 WIB
Polsek Luwuk bersama Danramil 01 Luwuk mendatangi rumah-rumah warga yang kurang mampu untuk berbagai beras

Polsek Luwuk bersama Danramil 01 Luwuk mengadakan kegiatan bansos berupa pembagian sembako kepada warga masryarakat yang kurang mampu di bulan Ramadhan 1444 H/2023 M.


Pembagian bansos berupa beras dilaksanakan pada Kamis (13/4/2023) dipimpin langsung oleh Kapolsek Luwuk AKP Agung Kastria Kesuma, SE, M.I.Kom yang didampingi Danramil 1308-01 LB Letda Romel Kamea.


Kapolsek Luwuk AKP Agung Kastria Kesuma mengatakan bahwa saat pembagian bansos berupa beras ini dengan cara mendatangi rumah-rumah warga yang kurang mampu menjadi sasaran di Kelurahan Bungin dan Desa Tontouan Kecamatan Luwuk, Banggai.


“Kami bagikan 25 karung beras, masing-masing seberat 5 kilogram kepada warga kurang mampu maupun disabilitas,” jelas AKP Agung.


Selanjutnya, AKP Agung mengatakan bahwa sasaran Bansos ini kepada orang-orang yang berhak menerimanya.


“Semogga dengan kegiatan yang kami lakukan ini dapat membantu warga dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari terlebih pada saat bulan Ramadhan dan menjelang hari raya, adanya kenaikan harga beras,” tuturnya.


“Kami sengaja mengandeng Danramil Luwuk beserta anggota Koramil untuk mewujudkan sinergitas TNI – Polri tetap terjalin mesra khususnya di Kota Luwuk bersama masyarakat semakin dekat,” tutup Kapolsek.


Bagikan

Berita Terkini

Menuju Pilkada Lembata, Marsianus Jawa calon bupati yang rendah hati bikin masyarakat jatuh hati

Marsianus Jawa calon bupati Lembata, saya tidak ingin banyak berjanji tapi saya ingin memberikan bukti nyata sebagai seo

| Sabtu, 19 Oktober 2024
Target menang di pilkada Lembata dan Pilgub NTT, partai Nasdem rapatkan barisan.

DPC Partai Nasdem Lembata yakin., bisa menang di pilkada dan meraup suara untuk Pilgub di Lembaga

| Sabtu, 19 Oktober 2024
Angin kencang balikan tenda Festival kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di Lembata

Angin yang sekonyong-konyong membalikan posisi dua tenda jadi yang terpasang dengan posisi terbalik, atap di bawah dan t

| Kamis, 17 Oktober 2024
Indeks Berita

Poling

Silakan memberi tanggapan anda ! Siapa calon bupati dan calon wakil bupati yang kalian anggap layak pimpin lembata 2024-2029?

TERKONEKSI BERSAMA KAMI
Copyright © 2024 Indonesia Surya
Allright Reserved
CONTACT US Lembata
Lembata, Nusa Tenggara Timur
Telp: +6281334640390
INDONESIA SURYA
Viewers Now: 10