NTT,IndonesiaSurya.Com - Pesta Demokrasi Pemilihan kepala daerah tengah berproses, para figur yang hendak mencalonkan diri mencari dukungan partai politik maupun independen. Nusa Tenggara Timur dengan 22 Kabupaten/Kota pun tengah mencari tokoh yang siap melayani rakyat, dan salah satunya, Kepala Staf Korem (Kasrem) 161/Wira Sakti Kupang Brigjen Simon Petrus Kamlasi.
Prajurit TNI ini, menyatakan siap hati masyarakat, di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Nusa Tenggara Timur (NTT) 2024, setelah resmi diusung Partai NasDem.
"Saya siap. Kalau koalisi sudah cukup, maka saya maju," ujar Simon, Jumat (7/6/2024).
Pria asal Desa Sunu, Kecamatan Amanatun Selatan, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), itu saat ini menunggu survei elektabilitas dari Partai Gerindra dan partai lainnya. Survei elektabilitas itu sedang berlangsung.
Saya berharap dapat berjalan mulus, tetapi tim kami juga dalam pendekatan sehingga kalau sampai saatnya dan ada koalisi yang menguat saya akan siap maju," kata Simon.
Simon membantah mendapatkan dorongan khusus dari mantan Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) untuk maju Pilgub NTT 2024. Menurutnya, ia resmi mendapatkan rekomendasi dari NasDem karena punya potensi selama mengabdi sebagai TNI.
Memang Nasdem melihat saya berpotensi. Selama jadi TNI, saya memiliki kesempatan mengabdi pada rakyat. Kalau jadi gubernur kesempatannya lebih luas," klaimnya.
Di sisi lain, Simon berbicara perihal rencana pengunduran dirinya sebagai anggota TNI. Simon hingga kini masih menunggu waktu dan penyesuaian aturan Komisi Pemilihan Umum (KPU) terkait hal tersebut.
Sebelumnya, Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Nusa Tenggara Timur (NTT) resmi mengusung Brigjen Simon Petrus Kamlasi dan Adrianus Garu dalam Pilgub NTT 2024. Diketahui, Simon saat ini masih menjabat sebagai Kasrem 161/Wira Sakti Kupang.
Partai Nasdem berkoalisi dengan Partai Gerindra untuk memenangkan dua pasangan tersebut. Andre Garu merupakan politikus Gerindra yang pernah menjadi anggota DPD periode 2014-2019. Dia juga mantan anggota DPRD Kabupaten Manggarai periode 2009-2014.
"Semua bakal calon, baik itu gubernur, wagub, bupati, wabup, maupun wali kota, dan wakilnya yang direkomendasikan oleh DPP berbasiskan pertimbangan dasar yang ada," ujar Ketua Bappilu DPW NasDem NTT, Alex Take Ofong, Kamis (6/6/2024).**sumber; detikbali.com