Ungkap Realita Sosial

Logo Banggainesia
Local Edition | | Todays News


PPPK Gelombang Kedua Kabupaten Lembata akan terima SK Akhir April 2025

Pengumuman ini membawa angin segar bagi Lembata, menunjukkan komitmen pemerintah dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik melalui perekrutan ASN yang profesional dan kompeten.

IndonesiaSurya
Senin, 14 April 2025 | 18:52:42 WIB
Surat pemberitahuan

Lembata,Indonesiasurya.com -  Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap 1 kabupaten Lembata, akan menerima Surat Keputusan (SK) pada akhir April ini.

Kabar gembira bagi para calon Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Lembata ini akan diumumkan Badan Kepegawaian Daerah (BKD),


Bagi yang telah lulus seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap 1 akan menerima Surat Keputusan (SK) Terhitung Mulai Tanggal (TMT) 1 April 2025. Sementara itu, Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah (CPNSD) Tahun Anggaran 2024 akan mulai aktif per 1 Juni 2025.

Informasi ini disampaikan secara resmi oleh Kepala BKD Kabupaten Lembata, Said Kopong, S.Sos., M.Si., melalui surat pemberitahuan kepada seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Pengumuman ini mengacu pada Surat Keputusan Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor: 2933/B-MP.01.01/K/SD/2025 tertanggal 18 Maret 2025, tentang penetapan Nomor Induk ASN untuk kebutuhan tahun anggaran 2024.

Surat Pernyataan Melaksanakan Tugas (SPMT) bagi PPPK Tahap 1 juga ditetapkan dengan TMT 1 April 2025,  sehingga gaji PPPK akan mulai dibayarkan sejak tanggal tersebut. Honorarium sebagai Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri Sipil (PPNPNS) berlaku hingga Maret 2025.

Tes gelombang kedua PPPK direncanakan pada akhir April hingga awal Mei 2025, memberikan kesempatan bagi calon peserta lain untuk mengikuti seleksi penerimaan ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lembata.

Sekretaris Daerah Kabupaten Lembata, Paskalis Ola Tapo Bali, A.P., M.T., menyatakan bahwa pengumuman ini merupakan wujud sinergi antara pemerintah daerah dan seluruh elemen birokrasi untuk memperkuat pelayanan publik di Lembata. Beliau berharap ASN baru dapat segera beradaptasi dan berkontribusi aktif dalam pembangunan daerah.

Pengumuman ini membawa angin segar bagi Lembata, menunjukkan komitmen pemerintah dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik melalui perekrutan ASN yang profesional dan kompeten.

Dengan tambahan ASN baru ini,  diharapkan pelayanan publik di Kabupaten Lembata akan semakin optimal dan efektif. (baoon)


Bagikan

KOMENTAR (0)

Alamat Email anda tidak akan ditampilkan. Wajib diisi untuk kolom *

Berita Terkini

Rayakan HUT ke 17, Bawaslu Lembata konsisten mengawal Demokrasi

Ketua Bawaslu Lembata, Thomas Febri Bayo Ala dalam sambutan mengatakan bahwa, semakin bertambah usai, Bawaslu punya komi

| Selasa, 15 April 2025
PT. Sinarmas Multifinance ENDE Buka Lowongan Kerja untuk Berbagai Posisi

Perlu diingat, untuk berhati-hati terhadap segala bentuk penipuan yang mungkin terjadi, karena lowongan ini tidak dipung

| Senin, 14 April 2025
Politeknik Pertanian Negeri Kupang, Gelar Panen Perdana Melon di TEFA Green House.

Salah satu inovasi unggulan yang saat ini dikembangkan adalah TEFA Green House, sebuah fasilitas pembelajaran berbasis p

| Senin, 14 April 2025
Bupati Lembata Terima 162 Mahasiswa Unwira Kupang Program MBKM Mandiri.

Kerja sama ini diharapkan dapat menjadi model kolaborasi yang efektif antara perguruan tinggi dan pemerintah daerah dala

| Jumat, 11 April 2025
Indeks Berita

Poling

Silakan memberi tanggapan anda ! Siapa calon bupati dan calon wakil bupati yang kalian anggap layak pimpin lembata 2024-2029?

TERKONEKSI BERSAMA KAMI
Copyright © 2025 Indonesia Surya
Allright Reserved
CONTACT US Lembata
Lembata, Nusa Tenggara Timur
Telp: +6281334640390
INDONESIA SURYA
Viewers Now: 13